Cara ampuh menghilangkan komedo secara alami, mudah dan menyenangkan.

Cara Membuat Masker Bengkoang Untuk Memutihkan Kulit

Cara Membuat Masker Bengkoang Untuk Memutihkan Kulit

Cara Membuat masker bengkoang - Buah bengkoang merupakan salah satu buah yang sering digunakan dalam perawatan wajah. Buah bengkoang ini berasal dari Amerika, orang jawa sering menyebutnya dengan istilah besusu. Dulunya buah ini hanya digunakan untuk konsumsi karena rasanya yang manis dan menyegarkan karena mengandung banyak air. Namun sekarang buah ini semakin banyak dimanfaatkan dalam bidang kecantikan, karena menurut hasil penelitian buah ini menjadi salah satu bahan alami yang paling ampuh untuk memutihkan kulit. Jadi buah kamu yang ingin memiliki kulit putih jangan lupa gunakan masker bengkoang secara rutin.
cara-membuat-masker-bengkoang

Cara Membuat Masker Bengkoang

Berikut ini beberapa manfaat masker bengkoang :
1. Menghilangkan flek hitam bekas jerawat
Jerawat menjadi salah satu masalah kesehatan wajah yang sering muncul tanpa kita duga. Namun kebanyakan setelah jerawat hilang akan menimbulkan flek hitam bekas jerawat yang bebbentuk bintik-bintik hitam. flek hitam ini merupakan salah satu tanda penuaan dini. Tidak mau kan jika wajah cantikmu memiliki noda-noda hitam yang membuat wajahmu terlihat kusam.  Nah masker bengkoang dapat kamu gunakan untuk menghilangkan flek hitam bekas jerawat ini.

Baca juga : Cara menghilangkan komedo dengan air panas

2. Menyegarkan kulit dan mengembalikan kelembapan kulit
Sudah kita ketahui bahwa buah bengkoang mengandung banyak sekali air. Buah ini terasa segat, dan kandungan air pada buah bengkoang ini membantu menyegarkan kulit kita. BIasanya orang jaman dahulu menghaluskan bengkoang kemudian endapannya digunakan dan dibalurkan pada tubuh bayi. Orang jawa sering menyebutnya dengan bedak dingin. Jadi buat kamu yang ingin mencobanya, caranya sangat mudah kok.

3. Memutihkan kulit
Buah bengkoang merupakan salah satu buah yang paling banyak digunakan dalam perawatan kulit. hal ini tak lepas dari perannya yang dapat membantu mencerahkan kulit. Banyak produk seperti hand body yang menggunakan bengkoang sebagai bahan utamanya.

Cara membuat masker bengkoang 

Buat kamu yang penasaran bagaimana cara membuat masker bengkoang yang begitu mudah dan ampuh ini, silahkan perhatikan langkah-langkahnya dibawah ini ;
1. Siapkan satu buah bengkoang
2. Potong dan parut, lakukan secara manual dan jangan menggunakan blender
3. Peras hasil parutan ini, kemudian endapkan sesaat
4. Setelah semua mengendap, pisahkan air dan hasil endapan
5. Gunakan hasil endapan untuk masker pada wajah.

Lakukan perawatan wajah ini secara teratur. ANda juga bisa menambahkan jeruk nipis atau madu untuk menambah efek dari bengkoang. terima kasih telah membaca cara membuat masker bengkoang, dan jangan lupa bagikan dengan teman lainnya.

Bagikan ke :

Facebook Google+ Twitter
Posted by bela aja, Published at 11.33

h

Google
Copyright © 2013 Cara ampuh menghilangkan komedo